MIND MAPPING : IT vs NON IT ???

Karakteristik TI dan NonTI

Anindita Alisia Amanda 5210100162

Mind map adalah sebuah gambar yang akan membantu audiens dalam memudahkan memahami pembelajaran. Pada tugas 1 Matakuliah Manajemen Proyek Teknologi Informasi ini, saya telah membuat sebuah mind map yang dapat memudahkan pembelajaran karakteristik perbedaan antara proyek TI dengan proyek Non-IT.

Pada dasarnya, sebuah proyek sebuah usaha yang bersifat temporary untuk membuat produk, jasa, atau hasil yang unik (Kathy Schwalbe). Di mana, sebuah proyek memilliki karakteristik yang cukup unik, yaitu : hasil yang diproduksi harus unik dan menarik, kemudian sebuah proyek memerlukan waktu di mana proyek ini harus dikerjakan secara bertahap sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. Sebuah proyek, memiliki resources dan harus memiliki stakeholder / sponsor utama yang ikut menyukseskan jalannya proyek tersebut.

Ketika kita lihat secara kasat mata, dapat disimpulkan bahwa, Proyek IT adalah sebuah proyek yang memerlukan adanya software, hardware , network. Di mana, dalam implementasinya, ketiga unsur tersebut akan berbeda ketika digunakan dalam Proyek Non IT. Mungkin dalam proyek non IT, ketiga unsur tersebut tetap digunakan. Namun dengan porsi yang berbeda jika dibandingkan dengan proyek IT.

Dalam Mind Map tersebut, telah digambarkan beberapa perbedaan yang mencolok antara Proyek IT dengan Proyek Non IT. Berikut penjelasannnya.

1. PROJECT : perbedaan berdasarkan hubungan proyek dengan bisnis di perusahaan

IT : terintegrasi dalam proses bisnis dalam perusahaan. Non IT : Tidak terintegrasi dengan keseluruhan fungsi bisnis.

2. Project Structure : perbedaan berdasarkan kondisi struktural dalam proyek.

IT : ada banyak proyek (multiprojects) dalam setiap perjalanan proyek IT. Non IT : stand alone. Proyek jelas berdiri secara single.

3. Scope : perbedaan berdasarkan ruang lingkup proyek

IT : kurang terdefinisi dengan jelas, ruang lingkup dari proyeknya. Non IT : terdefinisi dengan jelas.

4. Change Control : perbedaan berdasarkan pengawasan untuk melakukan sebuah perubahan.

IT : Pengawasan untuk melakukan sebuah perubahan lebih sulit untuk dilakukan. Non IT : change control lebih mudah dilakukan pada proyek Non IT dibandingkan dengan proyek IT.

5. Stakeholder : perbedaan berdasarkan kepada siapa proyek tersebut harus bertanggung jawab.

IT : Susah untuk diidentifikasikan, karena akan terjadi percampran dari berbagai macam pihak.  Non IT : Mudah untuk diidentifikasi siapa stakeholder-nya.

6. Staffing : perbedaan berdasarkan kondisi sumber daya manusia dalam proyek.

IT : mengutamakan kualitas, di mana memiliki banyak spesialis bidang IT (most specialist) dan biasanya jalannya Proyek IT dilakukan oleh sedikit jumlah SDM. Non IT : mengutamakan kuantitas (banyaknya pekerja) dengan sedikit jumlah spesialis.

7. Large Projects : perbedaan berdasarkan luasnya proyek.

IT : dialokasikan berdasarkan spesialisasi . Non IT : pembagian dilakukan oleh organisasi yang menaungi proyek tersebut.

8. Metrics Document : perbedaan berdasarkan, bagaimana proyek tersebut terdokumentasi.

IT : terdokumentasi dengan baik, kompleks dan cukup menggambarkan proyek. Non IT : kurang terdokumentasikan dengan baik.

9. Budget : perbedaan berdasarkan finansial atau analisis keuangan yang terjadi dalam proyek tersebut.

IT : Memakan biaya yang besar dan seringkali mempunyai track record yang buruk dalam hal finansial. Non IT : Memiliki track record yang baik dalam kondisi finansialnya.

Setelah melihat perbedaan karakteristik dari proyek IT dan Non IT, maka dapat kita simpulkan, bahwa pembuatan proyek IT bukanlah hal sederhana yang bisa dianggap mudah. Perancangan proyek IT memerlukan pemikiran-pemikiran yang matang, serta SDM yang mumpuni. Karena pada dasarnya, teknologi akan terus berlari, dan kita tidak boleh untuk berhenti mengejarnya.

Leave a comment